Sabtu, 27 April 2019

Memperjuangkan Mimpi Untuk Sekolah di Negara Sakura



Sophia University



Kira-kira setahun lalu Anggi memutuskan untuk melanjutkan program master di UGM Yogyakarta. Keinginannya untuk melanjutkan S2 ke negara Jepang sudah sejak lama dia impikan. Namun ayahnya hanya mengijinkan jika dia berhasil mendapatkan beasiswa. Namun untuk mendapatkan beasiswa, bukanlah hal yang mudah dan membutuhkan proses yang cukup panjang.

Awalnya Anggi mencari universitas di Jepang yang sesuai dengan bidang yang ingin dipelajari yaitu Environmental Studies. Tapi Universitas yang menawarkan program ini tidak masuk dalam list universitas atau jurusan yang bisa mendapat beasiswa dari dalam negeri.

Pilihan Anggi jatuh pada Sophia University Tokyo yang menawarkan beasiswa kelas internasional (pengantarnya adalah bahasa Inggris) untuk jurusan Global Environmental Studies. Proses pendaftaran hanya membutuhkan nilai TOEFL, dan transkrip nilai dari Universitas terbaik di Indonesia. Proses seleksi membutuhkan waktu hampir 1 tahun dan Anggi sempat terdaftar sebagai mahasiswa S2 di Geo Info UGM selama 1 semester.

Dan akhirnya, Anggi berhasil lolos seleksi sebagai mahasiswa pasca sarjana sekaligus mendapat beasiswa tuition fee. Dalam perkembangannya, Anggi mendapatkan beasiswa lain untuk living cost dari MEXT.

Setelah proses registrasi yang agak rumit, akhirnya Anggi kembali ke Tokyo namun bukan untuk berlibur tapi melanjutkan sekolahnya. Dia berangkat pertengahan Maret 2019 dan mulai kuliah tanggal 2 April 2019.

Ada satu hal yang membanggakan, Anggi adalah mahasiswa Indonesia satu-satunya dan yang pertama ada di jurusan Global Environmental studies sejak jurusan ini ada di Sophia University, sehingga sempat diperbincangkan beberapa profesor dan karyawan.

Selamat belajar, Anggi. We proud of you.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar